Jumat, 21 September 2018

kamu entah siapa

gelap pun mulai menghampiri....
gemuruh mendung tanpa permisi singgah di malam ini....
tiupan angin yg merobohkan pohon serta kilatan gerimis dan rintik petir pun ikut menyertai....
.
bukan.!!!
ini bukan cuaca malam ini....
lebih tepatnya itu suasana buruk di beranda hati....
.
sakit ku entah mengapa hadir tanpa luka....
kenapa.???
hening pun menjawab semua tanya....
.
pena ku terus saja menari....
coretan-coretan hampa membentuk suatu aksara....
rindu pun masih menjadi tema utama....
.
kamu..!!!
entah siapa yg selalu merasuki bacaan doa ku....
entah siapa yg selalu ku bisikkan dalam sujud ku....
entah siapa yg selalu ku langitkan pada rabb ku....
.
aku merindu mu meski belum bertemu....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar